"Adapun buih, akan hilang sebagai sesuatu yang tidak gunanya; tetapi yang bermanfaat bagi manusia, akan tetap ada di bumi."
(Penggalan QS. Ar Ra'd : 17)

Menjadi Wanita yang Lebih Utama Dibandingkan Bidadari Surga

0
Wanita Di Dunia Lebih Utama Dibandingkan Bidadari Surga
***
Kenapa wanita lebih utama dibandingkan dengan bidadari di surga? Benarkah itu? 
#SerialBaca
Akhirnya dalam sebuah buku, kutemukan mengenai jawaban permasalahan ini. Kata yang terangkai indah dan semoga kelak kutemukan jawabnya dari Rasulullah.


Aku bertanya, "Ya Rasulullah, manakah yang lebih utama, wanita di dunia ataukah wanita bidadari bermata jeli?"
Beliau menjawab, "Wanita-wanita dunia lebih utama daripada bidadari-bidadari seperti kelebihan apa yang tidak terlihat"

Aku bertanya, "Mengapa wanita-wanita dunia lebih utama daripada bidadari?"
Beliau menjawab, "Karena shalat mereka, puasa dan ibadah mereka kepada Allah. Allah meletakkan cahaya di wajah mereka, tubuh mereka adalah kain sutera, kulitnya putih bersih, pakaiannya berwarna hijau, perhiasannya kekuningan, sanggulnya mutiara dan sisirnya terbuat dari emas. Mereka berkata, "Kami hidup abadi dan tidak mati. Kami lemah lembut dan tidak jahat sama sekali. Kami selalu mendampingi dan tidak beranjak sama sekali. Kami ridha dan tak pernah bersungut-sungut sama sekali. Berbahagialah orang yang memiliki kami dan kami memilikinya." (HR Ath Thabrani, dari Ummu Salamah)

Subhanallah, subhannallah
Segala puji bagi Allah semesta alam



Bandung, 2016 | ©www.anitasarisukardi.com
Image Source: Unknown

0 komentar :

Posting Komentar