"Adapun buih, akan hilang sebagai sesuatu yang tidak gunanya; tetapi yang bermanfaat bagi manusia, akan tetap ada di bumi."
(Penggalan QS. Ar Ra'd : 17)

Wakaf Sumur di Gaza Palestina

 


Program Alirkan Air Kekalkan Kebaikan kita merupakan program yang dibuat untuk pembuatan sumur dan instalasi air minum.

Israel telah menolak akses warga Palestina ke seluruh Sungai Yordan sejak 1967 yang menjadi salah satu sumber air utama. Menurut perkiraan yang berbeda, antara 80% hingga 85% air tanah di Tepi Barat digunakan oleh pemukim Israel. Israel juga telah memasang penjagaan dari banyak sumur dalam di sepanjang perbatasan Gaza, yang dengan cara ini mengekstraksi banyak air tanah sebelum mencapai Gaza.

Seluruh wilayah Palestina saat ini sulit untuk mendapatkan air bersih, termasuk wilayah 48 yang dijajah lebih dari 72 tahun. Bantuan wakaf sumur yang sahabat berikan akan sangat bermanfaat bagi kehidupan penduduk Palestina.

Dengan adanya program ini untuk saudara-saudara kita di Palestina, kita berharap agar warga Palestina tidak kesulitan lagi mendapatkan air bersih.

CARA BERDONASI

  1. Klik “Donate Sekarang” di website adara relief internasional (https://adararelief.com/fundraising/program-wakaf-sumur-di-gaza-palestina/)
  2. Masukkan jumlah donasi lalu klik “Donate Sekarang”.
  3. Isi data diri pada detail donasi.
  4. Pilih cara pembayaran lalu klik “Donasi Sekarang”.
  5. Lakukan konfirmasi donasi melalui WhatsApp ke nomor: 087780464183.
Sahabat Donatur juga bisa langsung melakukan transfer melalui rekening bantuan untuk Palestina a.n Yayasan Adara Relief International berikut ini:

Bank Muamalat 309-000-2717 / 309-000-6360 (Gerakan Koin)
Bank Mandiri 070-000-5658799

Kiat Muslimah Bahagia


 

Beberapa lalu gue mengikuti kajian online bersama Ustadzah Ninih (Istri Aagym). Beliau menjelaskan mengenai kiat bahagia untuk muslimah.

Kurang lebih dari pemaparan beliau persis dengan pandangan gue, bahwa bahagia itu dicipta oleh pribadi (berasal dalam diri).

Kuncinya untuk menjadi muslimah bahagia adalah dengan 5 Jangan.

  1. Jangan terlena dalam kesedihan.
    Sebagai manusia pasti kita tak pernah luput dengan yang namanya kesedihan. Namun kita harus bisa segera bangkit. Ibarat kata "Kita hidup untuk di hari ini dan masa depan, bukan masa lalu."

  2. Jangan merasa ada dengki
    Baik disengaja atau tidak kita harus senantiasa berdoa agar Allah menghindarkan kita dari rasa dengki. Mana kala kita tidak sengaja mendengki/iri kita harus lekas beristighfar dan berdoa semoga Allah mengangkat rasa kedengkian ini.

  3. Jangan pernah putus asa dari rahmat Allah
    Terkdang memang apa yang kita inginkan tidak sejalan dengan takdir Allah. Namun kita tidak boleh berputus asa. Segala sesuatu yang ditetapkan Allah kepada kita pasti baik adanya.

  4. Jangan lupa bersyukur
    Jangan lupa bersyukur dengan hal kecil yang kita punya ataupun yang kita lakukan. Karena dengan bersyukurlah membuat kita kaya jiwa.

  5. Jangan lupa selalu beribadah.
    Sebagai umat maka kita tidak boleh terlepas dengan ibadah. Lebih bagus mana kala kita menyempurnakan amalan wajib kita dengan amalan-amalan sunnah yang diajarkan rasullullah untuk kita.

Bandung, 16 Oktober 2020 | ©www.anitasarisukardi.com
Image Source: Google Picture